IKLAN BULAN INI

Tuesday, 11 November 2014

Marka Jalan Jadi Lucu Karena Abraham

Artis Prancis yang kini tinggal di Florence, Italia membuat karya unik terhadap marka jalan di beberapa tempat Eropa.

Mungkin bagi aparat hukum ulahnya digolongkan pada tindakan vandalisme. Dan bisa terkena pelanggaran serius, namun di mata Abraham sesungguhnya ia membawa pesan, agar orang-orang yang melihat karyanya bisa berpikir.
 

Pertama kali melihat mungkin terkejut dan tertawa. Tapi di kali kedua orang tersebut akan berpikir dan lebih memperhatikan marka jalan.

Bagaimana Abraham melakukannya? Ia keliling ke berbagai negara di Eropa dan menyelinap di malam hari agar tak tertangkap. Kita lihat yuk beberapa karyanya berikut.











Read more ...

5 Kota Dunia Ini Akan Tenggelam

Ancaman banjir, penurunan tanah (land subsidence) serta naiknya air laut jadi ancaman bebarapa kota besar dunia. Bukan tak mungkin bila dalam 20 hingga 80 tahun ke depan ada kota yang akan lenyap dari peta bumi.

Simak 5 kota dunia yang terancam tenggelam berikut ini.


1. Bangkok
Pada tahun 2100, Bangkok diprediksi akan menjadi Atlantis kedua. Ibukota Thailand tersebut tenggelam disebabkan beberapa faktor, antara lain perubahan iklim karena efek rumah kaca, naiknya permukaan air laut, erosi pantai, dan pergeseran tanah.

Prediksi tersebut dikemukakan oleh kepala Pusat Peringatan Bencana Nasional Thailand Smith Dharmasaroja. Oleh sejumlah pihak, prediksi Smith ditanggapi serius. Sebelumnya dia sudah meramalkan adanya Tsunami di sekitar Samudera Hindia pada tahun 2004.

Selain itu, letak kota yang berada 1,5 meter di bawah permukaan laut menyebabkan Bangkok selalu mengalami banjir setiap tahun.

 

2. Ho Chi Minh City
Salah satu kota di Asia Tenggara yang terancam tenggelam adalah Ho Chi Minh City. Setiap tahun, ketinggian banjir meninggi setinggi 2 sentimeter.

 

3. Shanghai 
Struktur tanah yang semula daerah rawa yang kemudian dipenuhi oleh bangunan pencakar langit, menyebabkan permukaan tanah Shanghai menurun setengah inchi setiap tahunnya.

Kebutuhan akan bangunan pencakar langit tersebut meupakan imbas dari melonjaknya populasi penduduk Shanghai. Pada tahun 2001, penduduk kota yang berada di muara Sungai Yangze ini berjumlah 20 juta orang.

 

4. Mumbai
Pada tahun 2008, Kelompok aktivis Greenpeace memperkirakan, pada tahun 2100, kota Mumbai akan tenggelam oleh air laut. Naiknya air laut hingga 5 meter disebabkan oleh mencairnya es kutub.

Dalam laporan yang berjudul ‘Iklim Migran di Asia Selatan’ Greenpeace mencairnya es kutub disebabkan oleh meningkatnya suhu bumi hingga 4-5 derajat karena pemanasan global.

 

5. Jakarta
Selain letak geografis yang berada di bawah permukaan air laut, kebutuhan akan air tanah yang tinggi ditengarai menjadi salah satu penyebab tenggelamnya daratan Jakarta. Populasi penduduk yang terus meningkat menjadi alasan utama kebutuhan akan air tanah. Dalam kurun waktu 20 tahun ke depan, diperkirakan jumlah penduduk di Ibukota meningkat hingga 40 juta jiwa.

Pakar hidrologi asal Belanda, JanJaap Brinkman menjelaskan, jika proses penyedotan air yang terus-menerus dilakukan tidak segera dihentikan, di akhir abad, Jakarta akan tenggelam.

“Jika ekstraksi (penyedotan) air tanah tidak segera dihentikan, di penghujung abad, Jakarta akan tenggelam dengan kedalaman lima hingga enam meter,” jelasnya seperti dikutip theatlanticcities.com.




Read more ...

Monday, 10 November 2014

8 Negara Paling Sering Dikunjungi UFO

Ada tidaknya alien di dunia ini sampai saat ini masih menjadi misteri namun beberapa orang pernah melaporkan jika telah melihat alien ataupun ufo di daerahnya.

Dari berbagai hasil laporan, 10 Negara berikut memiliki data statistik tentang kunjungan alien terbanyak. Entah, apa sebabnya alien senang ke semua tempat tersebut.

1. Amerika Serikat
Mungkin bukti yang paling menarik tentang kunjungan alien ke Amerika adalah sejumlah besar ‘mass sighting’ di wilayah udara Amerika, yakni penampakan UFO dengan banyak saksi. 
arsip koran tahun 1997 / educatinghumanity.com

Sebuah contoh sempurna dari ‘mass sighting’ adalah kejadian mati lampu di Phoenix secara massal pada 13 Maret 1997. Lebih dari seratus saksi pergi ke depan rumah mereka masing-masing. Semua orang menyatakan telah melihat benda berbentuk sebuah ’segitiga atau V’ melayang di atas kota Phoenix, Arizona, pada malam tersebut.
Diperkirakan bahwa antara lima dan sepuluh persen dari populasi Amerika telah melihat apa yang mereka gambarkan sebagai UFO. Amerika Serikat juga memegang rekor jumlah tertinggi tentang laporan penculikan oleh Alien.

2. Brasil
Pertemuan dengan Alien di Brazil dilaporkan karena beberapa kejadian yang aneh, yakni kisah soal Chupacabre. Pertemuan dengan Alien ini sering berakhir dengan seseorang yang mendapatkan luka serius. Konon ada yang disebut sebagai serangan Colares UFO. Yakni korban diserang dengan sinar laser yang kuat yang menyebabkan luka bakar.
Mungkin yang paling unik adalah sikap pemerintah Brasil dan angkatan bersenjata mereka yang terpaksa menganggap serius penampakan UFO. Seolah-olah mereka tahu alien memiliki beberapa tujuan yang tidak baik.

Ketika UFO menyerbu kota Varginha pada tahun 1996, Angkatan Udara Brasil, polisi, pemadam kebakaran dan unit tentara dimobilisasi, seharusnya mereka telah menangkap dua alien. Sementara rincian dari kejadian ini tetap dirahasiakan.

Angkatan Udara Brasil telah merilis sejumlah besar informasi tentang UFO, termasuk rincian yang disebut ‘malam UFO’, di mana mereka meluncurkan jet tempur untuk mencegat dua puluh UFO yang luar biasa.

3. Rusia
Pada tahun 2009, Angkatan Laut Rusia mengeluarkan sebuah file tentang UFO, yang mengungkapkan serangkaian pertemuan dengan UFO dari era Uni Soviet. File menceritakan bagaimana kapal selam rusia membuntuti sebuah UFO, lalu UFO itu ke atas permukaan air dan akhirnya terbang ke langit.

Salah satu cerita paling luar biasa diungkapkan oleh file Angkatan Laut tersebut bercerita tentang pertemuan dengan alien di Danau Baikal, dunia danau air tawar yang terbesar dan terdalam, pada tahun 1982.

Sekelompok penyelam militer, yang juga sedang berlatih di danau, seharusnya menemukan sekelompok makhluk humanoid yang sedang mengenakan pakaian keperakan, pada kedalaman lima puluh meter. Para penyelam mengejar dan tiga penyelam tewas dalam pengejaran itu karena perbedaan tekanan tubuh.

4. China
Cina (dan daerah otonom Tibet) memiliki sejarah yang panjang berkaitan tentang kehidupan alien, dengan beberapa penampakan sejak ribuan tahun. mitos kuno yang bercerita tentang mesin yang terbang (kadang-kadang disebut sebagai mutiara dari langit), kadang-kadang dibuat oleh manusia, tetapi lebih sering oleh para dewa.

Beberapa pengamat UFO, khususnya Hartwig Hausdorf, berspekulasi bahwa banyak kisah dalam mitologi Cina tentang naga yang sebenarnya merujuk kepada mahluk Ekstraterrestrial.

Kaisar Cina kadang-kadang ditangkap dan dibawa untuk naik kereta terbang yang ditarik oleh naga, dan dewa-dewa sendiri dikatakan telah turun dari langit dengan naga. Satu kaisar bahkan mencapai keabadian karena diambil naga dan dibawa terbang ke langit. Hartwig Hausdorf bahkan menunjukkan bahwa seluruh peradaban Cina telah dibangun di sekitar pengaruh para alien.

Sejak era Revolusi Kebudayaan dan Cina diperintah oleh rezim komunis, rekaman bukti penampakan UFO semakin mustahil dipublikasikan.

5. Kanada
Banyak kejadian di negara ini, mulai dari sesuatu yg aneh menghilang di hutan atau lingkaran tanaman yang aneh.Stefan Micholak, mengklaim ia mendapat luka bakar oleh knalpot reaktor UFO pada tahun 1967.
Hal yang paling terkenal di Kanada adalah Insiden Shag Harbour di Nova Scotia, yakni terlihatnya objek tak dikenal jatuh di perairan tersebut.

6. Jerman
Beberapa penampakan UFO yang paling awal terjadi pada perang dunia II. Semua pilot dibuat bingung oleh kemunculan pesawat-pesawat tempur yang aneh. Desas-desusnya adalah, Nazi mempunyai proyek rahasia dalam menciptakan pesawat tempur. Walau tak diketahui bukti kebenarannya.

7. Perancis
Pada tahun 2007 pemerintah perancis membuat kebijakan yang belum pernah dilakukan sebelumnya, yaitu menyusun semua file UFO dari masa lalu, sekarang, hingga untuk yang akan datang. Mereka berharap bahwa ufologi akan dapat memberikan penjelasan yang tidak dapat mereka jelaskan sebelumnya.

8. Indonesia
Kamu tidak akan pernah mengira jika Indonesia termasuk kedalam daftar ini, namun Indonesia telah melaporkan jumlah yang sangat banyak terkait penampakan UFO tiap tahunnya. Insiden yang mengagumkan adalah ketika TNI AU mengejar UFO di Surabaya dan berusaha menembaknya, namun UFO itu berhasil menghindar.

Kabar ini beredar bulan Juli 2008, bermula ketika masyarakat sekitar Landasan Udara Juanda melihat cahaya aneh. Salah seorang saksi, Rizqinofa Putra M menceritakan pengalamannya melihat benda aneh dengan mengeluarkan cahaya seperti lampu pada Kamis (24/7/2008) sekitar pukul 19.30 -20.00 WIB. Bahkan dia juga menayangkan rekamannya itu dalam YouTube.
Read more ...

Sunday, 9 November 2014

Bono, si Gelombang Hantu dari Riau

DI Provinsi Riau, tepatnya di Kuala Kampar, terdapat suatu fenomena alam yang menjadi daya tarik wisata. Fenomena alam tersebut adalah Gelombang Bono, yang akan segera terdaftar masuk dalam rekor dunia.

Fenomena alam ini terjadi di Sungai Kampar, dan merupakan peristiwa bertemunya aliran air sungai dan air laut di muara sungai. Pertemuan ini menghasilkan gelombang dan ombak besar bergulung-gulung dan bergerak dari muara menuju ke arah hulu.


Gelombang Bono juga terkenal dengan sebutan Seven Ghost (Gelombang Tujuh Hantu) dikarenakan gelombang yang dihasilkan bisa mencapai tujuh gelombang berurutan dan menciptakan kubah layaknya ombak laut. 
Keunikan lainnya dari Bono adalah saat air laut bertemu dengan aliran sungai, akan terjadi gelombang tinggi disertai dentuman keras seperti suara guntur diiringi hembusan angin kencang. Gelombang ini bisa mencapai tinggi empat hingga enam meter dengan kecepatan 40 kilometer per jam.

Bagi masyarakat sekitar, selain menjadikan fenomena ini sebagai obyek wisata, mereka juga kerap menggunakan Bono sebagai sarana adu ketangkasan dengan bermain perahu di atasnya. Sampai saat ini, telah banyak orang menjajal dahsyatnya berselancar dengan gelombang Bono, mulai dari peselancar nasional dan internasional.

Beberapa peselancar internasional yang sudah pernah berselancar dengan gelombang Bono berasal dari Prancis, Brasil, Inggris, Jerman, Kanada, Belgia, Amerika Serikat, Australia, Singapura, dan banyak lagi.

Untuk melihat fenomena Bono, perjalanan yang harus dicapai tidak mudah. Dari Pekanbaru, terlebih dahulu Anda harus menuju Pangkalan Kerinci sejauh 70 kilometer, kemudian menyewa speed boat menuju Desa Pulau Muda dan memakan perjalanan kira-kira 5 jam, sambil menyusuri Sungai Kampar. 
Read more ...